Meski tak diiringi dengan banyak instrumen, biasanya hanya petikan gitar atau dentuman piano. Musik akustik setidaknya menjadi pilihan kala ingin mendengarkan musik untuk bersantai.
Baca Juga : 15 Lagu Cover Boyce Avenue Yang Enak Didengar
Berikut 10 lagu Akustik yang telah saya rangkum dan bisa menjadi playlist di saat ingin memanjakan diri.
1.Drive – Larut Menuju Pagi
Berada di album debut Drive, Esok Lebih Baik ketika Anji masih menjadi vokalis. Lagu ini sangat cocok dijadikan lagu pengantar tidur. Musiknya yang minimalis disambung vokal anji yang sendu nan powerfull membuat kita seakan terhanyut. Liriknya sendiri tentang seseorang yang berusaha melewati malam menjelang pergantian hari bersama sahabatnya. Dia mencoba melupakan duka lara yang ia alami di hari sebelumnya dam menyambut hari esok.
Kutipan lirik
Malam ini temanku
Larut menuju pagi
Hanya bulan dan bintang
Temani disini
Khayal membumbung tinggi
Dekati ujung mimpiku
Hanya suara nafasku
Bernyanyi disini
2.Andra & The Backbone – Tak Ada Yang Bisa
Selain tembang akustik mereka berjudul “Sempurna” yang begitu syahdu di dengar. Band yang digawangi Andra Junaidi, Stevie Morley Item ,dan Dedy Lisan ini juga punya single akustik lain yang tak kalah enak untuk dinikmati yakni, Tak Ada Yang Bisa. Berada di album Season 2, lagu ini berisi pujian seorang kepada kekasihnya. Nadanya yang earcatching dengan sentuhan vokal rock menjadikam lagu ini terdengar romantis tapi tanpa kesan menye-menye.
Kutipan lirik
Tak ada yang bisa menggantikan dirimu
Tak ada yang bisa membuat diriku
Jauh darimu
3.Ten2Five – Hanya Untukmu
Lagu ini merupakan lagu yang pertama kali mengenalkan saya pada band pop jazz asal Indonenesia , Ten2Five. Musik videonya dulu sering wara-wiri muncul di MTV Ampuh. Lagu yang mengisahkan tentang seseorang yang sedang dilanda asmara ini terdengar begitu merdu dan cocok menjadi teman di kala hening.
Kutipan lirik
Inikah rasanya bila ku sedang jatuh cinta
Setiap hela nafasku bahagia
Mengenal hatimu hadirkan indahnya dunia
Kau bawa irama cinta di jiwa
4.Garasi – Sahabat
Sahabat merupakan single yang diciptakan band Garasi sebagai salah satu soundtrack film Laskar Pelangi. Walau terdengar sedikit kelam berkat karakter vokal khas Aiu Ratna yang sedikit mengingatkan kita pada warna vokal Avril lavigne dan Hayley Williams Paramore (pendapat pribadi sih). Namun lagu tentang janji kepada sahabat ini tetap asyik dinikmati saat ingin menenangkan hati.
Kutipan lirik
Berjanjilah tak meninggalkanku
Dan Janjilah Kau tak melupakanku… nanti…
Dan kita harus selalu menjaga
Arti dari sebuah…
Persahabatan kita… ini…
5.Efek Rumah Kaca – Desember
Efek Rumah Kaca merupakan band Indie asal Jakarta yang terdiri dari Cholil Mahmud, Adrian Yunan Faisal, Poppie Airil dan Akbar Bagus Sudibyo. Mereka sering menyoroti fenomena sosial serta rona kehidupan lewat lirik lagu mereka yang kritis dan puitis. Salah satunya lewat lagu berjudul Desember ini, yang menggambarkan tentang sisi lain hujan, yang tak hanya membawa kesejukkan namun kadang juga membawa bencana.
Kutipan lirik
Selalu ada yang bernyanyi dan berelegi
Di balik awan hitam
Semoga ada yang menerangi sisi gelap ini
Menanti seperti pelangi setia
Menunggu hujan reda
6.Linkin Park – The Messenger
Di album “A Thousand Suns” kebanyakan lagu Linkin Park memang disuguhkan dengan balutan distorsi rock elektronik. Namun sedikit berbeda, “The Messenger” justru hanya dibalut dengan petikan gitar sebagai pengiringnya. Sedangkam suara chester yang melengking indah memberi pesan kepada kita agar tetap bertahan dalam menghadapi situasi sulit dengan terus mengikuti nurani. Cinta dalam hati bisa menerangi kegelapan yang membelenggu kita.
Kutipan lirik
Listen to your heart
Dengarkan hatimu
Those angel voices
Suara-suara malaikat itu
They’ll sing to you
Mereka akan beryanyi untukmu
They’ll be your guide back home
Mereka ‘kan menjadi pemandu jalanmu pulang
7.Secondhand Serenade – Your Call
Petikan gitar yang terdengar repetitif disusul vokal yang begitu emosional. Rasanya sulit untuk tak jatuh cinta pada lagu yang mengisahkan rasa rindu seseorang yang menggebu-menggebu kepada kehadiran sang kekasih ini. Menanti panggilan kekasih bahkan hingga membuatnya marah, putus asa, bahkan sakit. Namun Josh Vesely mampu menyampaikan semua itu dengan baik lewat kemampuan musik dan vokalnya.
Kutipan lirik
Stripped and polished, I am new, I am fresh
Telanjang dan bersih, aku baru, aku segar
I am feeling so ambitious, you and me, flesh to flesh
Aku merasa sangat berambisi, kau dan aku, tubuh kita
Cause every breath that you will take
Karena tiap nafas yang akan kau hirup
when you are sitting next to me
Saat kau duduk di sisiku
will bring life into my deepest hopes, What’s your fantasy?
Akan membawa hidup ke harapan terdalamku, apakah fantasimu?
8.Kerenn Ann – End Of May
Lagu yang dibawakan oleh penyanyi kelahiran Caesarea , Israel ini tak sengaja saya temukan ketika mencari referensi lagu untuk artikel 5 Lagu Barat Bertemakan Bulan, tak saya bahas disana karena lagu ini cukup rumit saya tafsirkan maknanya. Namun lagu berbalut musik pop-folk akustik ini ternyata punya irama sederhana yang memikat. Terlebih sentuhan paduan suara di bagian akhir lagu.
Kutipan lirik
Close your eyes and roll a dice
Tutup matamu dan bertaruhlah
Under the board there’s a compromise
Di bawah papan ada sebuah kesepakatan
If after all we only lived twice
Jika saja kita hidup dua kali
Which lies the run road to paradise
Dusta mana yang mengarahkan ke surga
9.James Arthur – Say You Won’t Let Go
Sempat mencuri perhatian lewat cover lagu “Impossible” pada tahun 2012 lalu. James Arthur, jawara X Factor UK musim ke 9 kembali dengan album”Back From The Edge” di tahun 2016 lalu. Dan single andalan “Say You Won’t Let Go” ternyata banyak disukai. Dibalut dengan musik pop akustik yang terdengar ringan, lagu ini punya daya pikat lain yakni suara serak khas James, yang berat dan namun bisa terdengar lembut.
Kutipan lirik
I’m so in love with you
Aku sangat mencintaimu
And I hope you know
Dan aku harap kau tahu
Darling your love is more than worth its weight in gold
Kasih cintamu lebih berharga dari emas
10.Coldplay – U. F. O
Dengan durasi hanya 2 menitan dan liriknya yang pendek, lagu yang berada di album Mylo Xiloto ini sebenarnya cukup menarik untuk disimak. Musiknya ringan dan liriknya sederhana. Namun dibalik itu, terselip makna yang dalam yakni di setiap keraguan dan kesusahan yang kita hadapi, pasti akan kita jumpai titik terang nantinya.
Kutipan lirik
Bullets fly split the sky
Peluru terbang membelah langit
But that’s alright
Tapi tak mengapa
Sometimes sunlight comes streaming through the holes
Kadang cahaya mentari mengalir lewat lubang-lubang itu
Ohohoh
Lagu lainnya…
- Maliq & D’essentials – Untitled
- Maudy Ayunda – Jakarta Ramai
- Andra & The Backbone – Sempurna
- D’cinnamons – Selamanya Cinta
- RAN – Dekat Di Hati
- Peterpan – Semua Tentang Kita
- Alexa – Dewi
- Padi – Harmoni
- Payung Teduh – Resah
- Ten 2 Five – I Will Fly
- Jason Mraz – Be Honest
- Jason Mraz – I’m Yours
- Jason Mraz – I Won’t Give Up
- Extreme – More Than Words
- Ed Sheeran – Thinking Out Loud
- Ed Sheeran – The A Team
- Justin Bieber – Love Yourself
- Lifehouse – You And Me
- Mr Big – Wild World
- Plain White T’s – Hey There Delilah
- OneRepublic – Burning Bridges (Acoustic Version)
- Hoobastank – Is This The Day?
Nah apa kalian punya rekomendasi lain?. Share di komentar ya.
Padahal di draft sudah ada “10 lagu … Akustik” dan the messenger salah satunya, tapi saya hapus dan niat nulis saya simpen dulu. Prediksi saya pasti the messenger masuk 😀
SukaSuka
Wah-wah gapapa di posting aja.. Bakal beda ini ntar cara bahasnya. Hheee
Sebelum the messenger, mau masukin sharp edges sih padahal niatnya.
SukaSuka
Nah itu dia, sharp edge kurang rock gitu, padahal nanti ada dua list, satu rock, satu semua genre dan semua negara
SukaSuka
Ya the messenger dimasukin aja deh, intinya lagu ini wajib di dengar yang lain.Hhee
SukaSuka
Ya, meski hampir saya sudahi di 21 lagu LP kemaren
SukaSuka
Ya biar makin lengkap. Hhee
SukaSuka
Kalau boleh ngusul, versi accoustic cover boleh juga tuh mas dimasukin: payphone maroon five, covered by jayesslee.
SukaDisukai oleh 1 orang
Bisa mas.. Saya niatnya bikin artikel khusus boyce avenue atau penyanyi cover di youtube gitu mas
SukaSuka
Pasti bagus 😆
SukaSuka
Ya semoga gak klupaan nulis. Hhee
SukaSuka
Ya udah kapan2 aku tagih hehe
SukaSuka
Okeee.btw blogmu kok gak bisa di klik ya?
SukaSuka
Bisa kok mas. Firdauzagung.wordpress.com.
SukaSuka
Oke mas.. Kalo gak keberatan saling follow ya
SukaSuka
Siap, mas abdul
SukaSuka
Oke mas.. Saling follow kalo gak keberatan..
SukaSuka
Tak ada yang bisa 😉
SukaSuka