Paramore, diymag.com

Jika mendengar lagu yang musiknya upbeat dan enerjik, kita pasti menyangka jika tema yang diangkat juga pasti tak jauh-jauh dari kebahagiaan ataupun hal menyenangkan lainnya. 

Namun tak selalu seperti itu, 10 lagu berikut ini justru menawarkan kisah sedih yang dibalut dengan musik riang, menghentak, ataupun terkesan ceria.

1. Paramore – Hard Times

Sebelum kembali dengan album After Laughter di tahun 2017 ini, Paramore sempat dirundung duka setelah hengkangnya sang Basis, Jeremy Davis beberapa waktu lalu. Meski kini mantan anggota lain, Zac Farro kembali bergabung. Namun itu tak bisa menyembunyikan kepedihan yang mereka alami terkait keputusan Jeremy. Hal tersebut bahkan mengilhami mereka untuk menulis lagu Hard Times, yang digubah dengan corak synth-pop ala 80an ini. Karena di balik nuansa penuh warna yang disuguhkan, baik dari musik dan video klipnya. Setiap bait liriknya justru menggambarkan jatuh bangunnya seseorang ketika menghadapi masa-masa sulit di dalam hidupnya.

Kutipan lirik

Hard times
Masa sulit
Gonna make you wonder why you even try
Akan membuatmu bertanya mengapa kau mencoba
Hard times
Masa sulit
Gonna take you down and laugh when you cry
Akan menjatuhkanmu dan tertawa ketika kau menangis
These lives
Kehidupan ini
And I still don’t know how I even survive
Dan aku masih tak tahu bagaimana saya bisa bertahan

2. Maroon 5 – Misery

Dengan suara cempreng khas miliknya, Adam Levine sangatlah mudah menjadikan setiap lagu Maroon 5 terdengar riang dan catchy. Tak terkecuali di tembang berjudul Misery yang ada di album Hands All Over ini. Beat nya yang cepat dengan melodi yang mudah dihafal telinga, ini membuat pendengar akan terlena. Padahal jika digali liriknya, sebenarnya lagu ini cukup menyedihkan lho, karena berkisah tentang seorang pria yang ditempatkan dalam hubungan asmara yang menyiksa, hingga dia merasa tak nyaman.

Kutipan lirik

I am in misery
Aku dalam kesengsaraan
There ain’t nobody who can comfort me (Oh yeah)
Tak ada seorang pun yang membuatku nyaman (Oh yeah)
Why won’t you answer me?
Kenapa kau tak menjawabku?
The silence is slowly killing me (Oh yeah)
Keheningan secara perlahan membunuhku (Oh yeah)

3. Coldplay – A Sky Full Of Stars

Diantara deretan tembang galau yang menjadi sajian utama di album Ghost Stories. A Sky Full Of Stars tampil berbeda dengan menawarkan musik yang bernuansa riang dan penuh semangat. Tapi bagaimanapun, lagu ini sebenarnya bentuk gagal move on nya Chris Martin dari sosok mantan istri, Gwyneth Paltrow. Lewat lirik puitis nan sederhana, Chris berusaha mengenang seseorang yang telah mewarnai kehidupannya tersebut. Meski dia sendiri sudah tahu, jika sang mantan tak punya lagi rasa yang sama. Dia akan tetap menganggap sang mantan adalah sosok yang istimewa layaknya langit luas yang dihiasi jutaan bintang, yang selalu bisa dilihat walau dari jarak yang teramat jauh. Ini sih antara sedih dan romantis..hiks

Kutipan lirik

I don’t care
Aku tak peduli
Go on and tear me apart
Ayo terus hancurkan aku
I don’t care if you do
Aku tak peduli jika kau melakukannya
Cause in a sky
Karena di langit
cause in a sky full of stars
Karena di langit yang penuh bintang
I think I saw you
Kurasa aku melihatmu

5. Plain White T’s – Boomerang

Sebenarnya lagu ini bisa menjadi perangsang mood yang asyik, selagi kita tak terbawa oleh lirik sedihnya. Dibawakan oleh band asal Lombard, Illinois, Amerika Serikat, lagu ini berisi kegaluan seorang pria atas perlakuan sang pujaan hati. Tarik ulur dalam hubungan mereka, membuat ia seolah hanya menjauh untuk kembali layaknya bumerang. Dan parahnya semua ini tak mampu membuat dia berpindah hati, namun justru terus mengikuti kemauan sang wanita.

Kutipan lirik

You treated me like I’m your little toy
Kau perlakukanku seperti mainan kecilmu
You tell me I’m not like other boys
Kau bilang padaku aku tak seperti pria lain
And next thing I know you toss me aside
Berikutnya yang ku tahu kau membuangku begitu saja
You don’t even bother with goodbye
Kau bahkan tak terganggu dengan perpisahan
But when you say hello
Tapi ketika kau bilang halo
I can’t ignore you
Aku ‘tak bisa mengacuhkanmu

5. Foster The People – Pumped Up Kicks

Hits yang dirilis tahun 2010 ini berhasil membawa nama Foster The People ke kancah musik dunia. Menawarkan hook yang menggoda telinga, wajar saja jika lagu ini sangat ramah bagi pendengar radio. Padahal jika ditinjau dari segi lirik, lagu ini tergolong kelam. Dikisahkan seorang remaja bernama Robert yang tengah merencakan sebuah penembakan terhadap teman-teman yang selama ini membullynya.

Kutipan lirik

All the other kids with the
pumped up kicks
Semua anak yang sok berkuasa
You’d better run, better run, outrun my gun
Sebaiknya kalian lari, sebaiknya lari, lebih cepat dari pistolku
All the other kids with the pumped up kicks
Semua anak yang sok berkuasa
You’d better run, better run, faster than my bullet
Sebaiknya kalian lari, sebaiknya lari, lebih cepat dari peluruku

6. Magic! – Rude

Dengan beat musik Reggae yang asyik dan renyah di telinga. Lagu ini seolah berhasil mengajak kita untuk bergoyang dan terbuai alunannya. Tapi jangan kaget ketika kita tahu jika sebenarnya lagu ini mengisahkan kepiluan tentang penolakan lamaran oleh calon mertua. Magic! memang punya sentuhan magis tersendiri hingga berhasil mengemas kisah sedih menjadi karya yang ringan dan santai.

Kutipan lirik

Can I have your daughter for the rest of my life? Say yes, say yes
Bolehkah kumiliki putrimu seumur hidupku? Katakan iya, katakanlah iya
Cause I need to know
Karena aku perlu tahu
You say I’ll never get your blessing till the day I die
Kau bilang aku takkan pernah dapatkan restumu hingga hari kematianku
Tough luck my friend but the answer is no!
Sial, kawan, tapi jawabannya tidak!

7. Fun – Some Night

Berkat instrumennya yang meriah dan tempo lagunya yang cepat, makna kelam dibalik lagi hits ini pun tertutupi. Lebih jauh lagi, lagu ini nyatanya mengisahkan kegelisahan seseorang atas popularitas yang telah diraih. Setelah mengorbankan banyak hal, termasuk menjual jiwanya untuk mencapai titik tersebut. Tiba masa dimana dia merindukan sosok orang tua yang telah dia tinggalkan.

Kutipan lirik

So this is it
Jadi seperti ini
I sold my soul for this?
Aku menjual jiwaku untuk ini?
Washed my hands of that for this?
Membasuh tanganku darinya untuk ini?
I miss my mom and dad for this?
Aku merindukan ibu dan ayahku untuk ini?

8. Third Eye Blind – Semi-Charmed Life

Dibalik musik upbeat yang seolah menyuntikan semangat, serta melodinya yang earcatching. Lagu yang dirilis di tahun 1997 ini mengisahkan kehidupan yang hancur akibat penggunaan obat-obatan terlarang, lebih tepatnya narkotik jenis methamphetamine kristal. Menurut sang vokalis, Stephen Jenkins, lewat nuansa musiknya yang riang, lagu ini bisa menjadi gambaran suasana ketika seorang pecandu sedang menikmati efek yang ditimbulkan oleh barang haram tersebut.

Kutipan lirik

The sky was gold, it was rose
Langitnya emas, langitnya mawar
I was taking sips of it through my nose
Ku meneguknya melalui hidungku
And I wish it could get back there, some place back there
Dan aku berharap langit itu bisa kembali ke sana, suatu tempat di sana
Smiling in the pictures you would take
Tersenyum di gambar yang kau ambil
Doing crystal meth will lift you up until you break
Mengkonsumsi methamphetamine kristal akan menyemangatimu hingga kau hancur

9. My Chemical Romance – Dead!

Distorsi gitar yang binal serta tabuhan drum yang liar, ini menjadikan pendengar akan tersentak dan ingin meloncat menikmati kebisingannya. Kegaduhan yang diciptakan Gerrad Way dan kawan kawan juga akan membuat kita lupa jika lagu ini berkisah tentang bayangan kematian dari orang yang selama hidup punya banyak pembenci.

Kutipan lirik

Have you heard the news that you’re dead?
Pernahkah kau dengar kabar bahwa kau tlah mati?
No one ever had much nice to say
Tak seorangpun mengatakan hal baik tentangmu
I think they never liked you anyway
Kukira mereka tak pernah menyukaimu
Oh take me from the hospital bed
Oh, bawa aku dari ranjang rumah sakit
Wouldn’t it be grand it ain’t exactly what you planned
Tidakkah ini bagus semua ini tak seperti rencanamu
And wouldn’t it be great if we weren’t dead?
Dan tidakkah ini hebat jika kita mati?

10. OutKast – Hey Ya!

Dari ragam sumber yang telah saya baca, banyak dari mereka yang merekomendasikan lagu ini ke dalam daftar. Pantas saja, dibalik nuansa cerah dan ceria yang diusung oleh duo hiphop asal East Point, Georgia, Amerika Serikat ini,  bait liriknya justru menggambarkan rasa pesisisme seseorang terhadap cinta, setelah ia menjalani hubungan yang kandas.

Kutipan lirik

If what they say is
Apabila mereka bilang bahwa
Nothing is forever
Tak ada yang abadi
Then what makes, then what makes, then what makes
Then what makes, what makes, what makes
Lalu apa yang membuat, lalu apa yang membuat,lalu apa yang membuat, lalu apa yang membuat, apa yang membuat
Love the exception?
Cinta sebagai pengecualian
So why oh why oh, why oh why oh
Lalu kenapa oh kenapa oh, kenapa oh kenapa oh
Are we so in denial
Kita menyangkal
When we know we’re not happy here?
Ketika kita tahu kita ‘tak bahagia di sini?

Tuh kan, untuk menilai suatu hal memang sebaiknya tak hanya dari satu sisi saja. Karena kita nanti hanya tertipu dengan tampilan luarnya saja. Hhhhhh ngomong opo iki..

Jika punya rekomendasi lain, silahkan dishare.

Sumber :

https://hype.idntimes.com/entertainment/bayu/11-lagu-pop-hits-internasional-ini-punya-makna-kelam-yang-kamu-gak-tahu/full
http://hallobro.com/ini-dia-lagu-yang-kedengeran-ceria-padahal-punya-lirik-sedih/
https://m.kaskus.co.id/thread/55b4e8bf902cfe61308b456c/11-lagu-menyedihkan-yang-terdengar-ceria/?
https://wikipedia.org
http://terjemah-lirik-lagu-barat.blogspot.co.id/
https://www.duniaku.net/2017/11/24/10-lirik-lagu-2/
Mikir sendiri, jadi maklum kalau agak ngaco. Heee

Iklan